Di Lhokseumawe, 50 Pasien Cuci Darah Terinfeksi HIV

[imagetag]

Quote:

SERAMBINEWS.COM, LHOKSEUMAWE - Sebanyak 50 pasien cuci darah di Rumah Sakit Umum Cut Meutia Lhokseumawe terindikasi terinfeksi virus HIV dalam beberapa bulan terakhir. Hal itu sangat mengejutkan masyarakat Aceh Utara dan Lhokseumawe. Banyak warga saat ini takut dengan kejadian ketularan HIV itu, karena angka yang sangat tinggi.

Ketua Ikatan Analis Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI) Cabang Aceh Utara Yusri mengaku, mendapat kabar tersebut dari orang dalam rumah sakit beberapa waktu lalu dan kasus ini sudah diberitahukan kepada Yayasan Permata Atjeh. 50 orang tertular HIV setelah cuci darah di RSUD Lhokseumawe.

Kepala Dinas Kesehatan Aceh Utara, Nurdin, Kamis (29/12/2011) meminta RSUD segera membentuk Tim pemeriksaan yang positif. Bahkan Pemda juga perlu membentuk tim gabungan semuanya.

"Kami dari Dinas juga akan segera membentuk tim," kata Nurdin, sebab penyakit itu sangat berbahaya. Sepanjang 2011 yang terdata dan positif hanya 11 orang korban HIV, sementara 50 lainnya yang diisukan belum positif dan perlu diselidiki dan dicari korbannya.

Editor : arif
SUMBER

8orneo 30 Dec, 2011

Admin 30 Dec, 2011
-
Source: http://situs-berita-terbaru.blogspot.com/2011/12/di-lhokseumawe-50-pasien-cuci-darah.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com


lintasberita
Jangan Lupa di Share yaaa... !!!! Klik tombol dibawah ini

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

0 komentar:

Posting Komentar